Babinsa Desa Wonorejo Koramil 23 Kunjang Lakukan Pengawasan Vaksin Sinovac Dosis Pertama dan Kedua

    Babinsa Desa Wonorejo Koramil 23 Kunjang Lakukan Pengawasan Vaksin Sinovac Dosis Pertama dan Kedua

    KEDIRI - Babinsa Desa Wonorejo Koramil 23 Kunjang melakukan pengawasan dan pendampingan pelaksanaan vaksin sinovac dosis 1 dan 2 menyasar kepada anak usia 6-11 tahun dan dewasa berlangsung di Desa Wonorejo Kecamatan Kunjang Kabupaten Kediri oleh tim UPTD Puskesmas Kunjang, Rabu (19/1/2022) pukul 08.00 WIB sampai selesai.

    Hadir dalam kegiatan ini, Babinsa Desa Wonorejo Serma Tohir, Bhabinkamtibmas, Kepala Desa Wonorejo dan perangkat desa serta Vaksinator UPTD Puskesmas Kunjang.

    Danramil 23 Kunjang Kodim 0809 Kediri Kapten Inf Wiwied Wahyudi menyampaikan, untuk kegiatan vaksin sinovac dosis 1 dan dosis 2 ini menyasar anak usia 6-11 tahun dan dewasa warga Desa Wonorejo Kecamatan Kunjang.

    "Kegiatan vaksin akan terus digenjot agar capaian pemerintah agar semua warga mendapatkan herd immunity bisa sesuai target sehingga penyebaran virus bisa diminimalisir, " ucapnya.

    Menurutnya pelaksanaan vaksin sinovac hari ini bisa dilakukan sebanyak 165 orang dengan tetap menerapkan protokol kesehatan secara ketat.

    "Alhamdulillah berkat kerjasama dan sinergitas antara dinas terkait sehingga pelaksanaan vaksin sinovac dosis 1 dan dosis 2 ini bisa berjalan sukses aman dan kondusif, " ungkapnya. 

    Kapten Wiwied juga menghimbau kepada masyarakat untuk terus menerapkan protokol kesehatan dan selalu waspada meskipun kita semua sudah mendapatkan vaksin bukan berarti kita kendor dalam menerapkan prokes.

    "Kita semua harus selalu terus waspada dan jangan sampai lengah. Dan yang tak kalah penting pakai masker, jaga jarak, jauhi kerumunan, kurangi mobilitas dan cuci tangan dengan sabun, " himbaunya. (prijo)

    KEDIRI JATIM
    Prijo Atmodjo

    Prijo Atmodjo

    Artikel Sebelumnya

    Binda Jatim Gelar Vaksin Sinovac di SD Petra...

    Artikel Berikutnya

    Kepengurusan Dana Pangrukti Kediri 2018-2023...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    TV Parlemen Live Streaming
    Polri TV: Transparan - Informatif - Terpercaya
    Pimpin KTT World Water Forum, Panglima TNI Sambut Kedatangan Presiden Jokowi Di Bali
    Mas Dhito Dorong Pengurus BPC HIPMI Buka Lowongan Kerja dan Regenarasi Petani
    Satgasud PAM VVIP KTT World Water Forum Amankan Wilayah Udara Bali

    Ikuti Kami